Eskavator Warna Orange Terbidik Aktiv dan Bantu Aktivitas Tambang Ilegal Bemban 1. Masyarakat : Pertanyakan APH?

  • Bagikan

CatatanMerah — Desa Nibung, Bemban 1, Bangka Tengah —

Pasca terbidiknya mobil tangki berwarna biru putih milik PT Tripatra Energi Sanjaya (PT TES) suplai BBM ke tambang ilegal di Bemban 1 Desa Nibung, tampak pula alat berat dilokasi penambangan. Kamis 16/11/2023

Hal ini semakin menjadi pertanyaan bagi warga masyarakat, salah satunya AS yang meragukan kemampuan dan ketegasan APH di Kabupaten ini dalam sikapi penambangan liar.

” Selama ini aman-aman saja bang (Red media) penambangan ini, bahkan sampai menggunakan banyak alat berat. sepertinya sih APH mikir 2-3 kali kalo mau lakukan penindakan. Sepertinya mereka gak berani bang”,Ujarnya

Alat Berat (PC) berwarna orange merk Hitachi nampak gagah dan siap beroperasi di lokasi ini. saat di konfirmasi kepada salah satu orang yang diduga merupakan pemilik tambang dilokasi ini, didapati informasi bahwa jumlah alat berat yang disiapkan dan beroperasi di tambang ini berjumlah 3 unit milik Bos BY.

” Ada 3 PC, milik Bos B*Y*** disni”, ujar AJ singkat.

Diketahui, meski telah berstatus Wilayah Pencadangan Negara (WPN) namun lokasi-lokasi eks PT Kobatin masih terus diupayakan untuk penambangan liar dan Ilegal.

Teranyar perkara Laka Tambang di lokasi Eks PT Kobatin di HE Super Palong, Jongkong 12, Desa Nibung, Kecamatan Koba, yang menewaskan Seorang pekerja Tambang, seolah tidak menjadi bahan pelajaran dalam menyikapi penambangan ilegal, bahkan berdasarkan informasi di masyarakat, disinyalir lokasi laka tambang di HE Super Palong pun menggunakan Alat Berat Bos BY dan hingga kini perkara ini seolah hilang bak ditelan bumi sebagai torehan catatan dan Tinta merah akan lemahnya penegakan hukum di wilayah ini.

Team media pun melakukan konfirmasi kepada Bos BY yang disebut sebagai pemilik alat berat dilokasi ini, namun sayang sampai berita tayang kembali team media masih berupaya dan belum berhasil mendapatkan konfirmasi resmi.

Setali tiga uang dengan ATM yang disebut – sebut selaku kuasa dari semua Eskavator milik BY juga bungkam saat dimintai tanggapan.

(Red)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!